width=

Pastikan Tepat Waktu, Bupati Madiun Kunjungi Pelaksanaan Beberapa Proyek Pembangunan Strategis

Bupati Madiun, Hari Wuryanto melakukan monitoring dan evaluasi ini menjadi bentuk komitmen Pemerintah Kabupaten Madiun dalam mengawal pelaksanaan pembangunan agar tepat waktu, tepat mutu, dan tepat sasaran.
BERITA JURNAL, MADIUN - Bupati Madiun, Hari Wuryanto mengunjungi beberapa lokasi pembangunan strategis yakni, RSUD Caruban, SMP Negeri 2 Caruban, dan pembangunan Jembatan Klumutan, Selasa (23/12/2025).

Kunjungan kerja Bupati, sekaligus monitoring dan evaluasi pelaksanaan pekerjaan konstruksi Tahun Anggaran 2025, dan memastikan progres pembangunan berjalan sesuai perencanaan.

Bupati Madiun, menyampaikan pentingnya peningkatan kualitas proyek fisik, khususnya pembangunan fasilitas publik yang bersentuhan langsung dengan pelayanan kepada masyarakat.

Mas Hari Wur (panggilan akrab Bupati) menegaskan agar setiap tahapan pekerjaan dilaksanakan sesuai standar teknis, mengutamakan mutu, serta memperhatikan aspek keselamatan dan keberlanjutan.

Lebih lanjut, Pemerintah Kabupaten Madiun berharap seluruh pembangunan fisik yang dilaksanakan pada Tahun Anggaran 2025 dapat berjalan secara profesional, transparan, dan akuntabel.

"Sehingga hasil pembangunan benar-benar memberikan manfaat nyata untuk masyarakat serta meningkatkan kualitas pelayanan publik di Kabupaten Madiun," jelas Bupati.

Kegiatan monitoring dan evaluasi ini menjadi bentuk komitmen Pemerintah Kabupaten Madiun dalam mengawal pelaksanaan pembangunan agar tepat waktu, tepat mutu, dan tepat sasaran.

Kontributor : Ninik S
Editor : Tim Beritajurnal
Next Post Previous Post
  width=